Cara Kompres Foto / Gambar Dengan Mudah

Cara Kompres Foto / Gambar dengan Mudah  ~ Seperti yang kita ketahui bahwa suatu foto atau gambar yang mempunyai ukuran besar dapat memperlambat loading suatu blog. Jadi mau tidak mau solusinya adalah memperkecil ukuran file foto tersebut. Ada beberapa tehnik yang dapat kita lakukan untuk mengkompress foto.

Nah, kali ini saya akan menjelaskan tips atau cara kompres gambar / foto dengan menjadikan ukuran filenya menjadi lebih kecil. Silahkan sobat perhatikan langkah langkahnya.

Cara Kompres Gambar Menggunakan JPEG Optimizer

Aplikasi kompres khusus ditujukan file berextensi jpeg saja, selain dari itu tidak bisa berfungsi. Hasil dari aplikasi kompres ini cukup dapat memperkecil ukuran file aslinya. Memang sangat disayangkan aplikasi ini hanya berkemampuan pada file jpeg saja. Jadi bagi sobat blogger yang foto nya berextensi jpeg sangat saya sarankan menggunakan aplikasi ini. Karena saya menggunakan aplikasi ini pada saat upload gambar pada artikel Cara Membuat Website, dan mendapatkan hasil yang cukup baik.

cara kompres foto

Kunjungi situs http://jpeg-optimizer.com, kemudian pilih gambar yang ingin dikompres, silahkan anda isi compress image sesuai keinginan anda , default nya adalah 65. Semakin kecil nilainya semakin kecil pula file yang dihasilkan, tetapi kualitas gambar nya pun pasti akan menjadi lebih buruk. Jadi  ada baiknya biarkan saja tetap 65. Sobat juga bisa mengisi ukuran yang diinginkan di Resize Foto.
Setelah itu klik Optimize Photo, Kemudian arahkan kursor pada gambar dan klik kanan, save as gambar hasil kompres.

Cara Kompres Gambar Menggunakan Microsoft Office Picture Manager

Aplikasi Microsoft Office Picture Manager yang satu ini sudah terdapat dalam paket microsoft office yang terdapat di dalam direktori microsoft office tools. Cara kompres tools satu ini dapat digunakan pada file berextensi Jpeg, Gif, Bmp, Png, Tiff, Wmf, Emf. Hanya saja terkadang file yang dihasilkan juga tidak semaksimal aplikasi sebelumnya.

Berikut langkah langkah menggunakan tools ini :
Tekan Alt+f -> AddPicture Shortcut -> tunjuk direktori tempat gambar disimpan dan klik add. Gambar akan muncul terlihat di dalam direktori tersebut.
Pilih gambar / foto yang akan dikompres. Setelah itu pilih picture -> compress pictures
Tandai compress for : web pages -> tekan Ok -> save as nama file anda.

cara kompres gambar

Catatan, lihat Estimated total size, jika file hasil kompres lebih besar dari yang asli sebaiknya tidak usah disave. Inilah kelemahan dari tools ini karena hasil kompres tidak selalu memperkecil file.

Cara Kompres Foto menggunakan FILE minimizer Pictures 3.0

Aplikasi FILE minimizer Pictures 3.0 ini patut di acungi jempol, karena cukup menakjubkan dimana aplikasi ini hanya berukuran file 4.7MB dapat meng - kompres hingga mencapai 98% dan kualitas gambar nya tetap terjaga.
Foto berukuran 5MB dapat di kompres menjadi 0.1MB, Mendukung image JPG, BMP, GIF, TIFF, PNG, EMF
Terintegrasi dengan Facebook, sehingga anda yang suka upload foto ke facebook akan sangat terbantukan dengan aplikasi ini. Jika anda berminat untuk mendownloadnya, silahkan klik saja di sini
FILEminimizer Pictures

Nah itulah ketiga tools untuk membantu proses kompres foto atau kompres gambar, seperti yang kita ketahui bahwa foto berukuran besar sangatlah menjengkelkan sewaktu kita akan meng-upload ke salah satu media penyimpanan lain. Apalagi sebagai blogger, tentunya tidak akan dapat menghindari proses upload foto atau gambar. Ukuran file foto yang besar tentu akan sangat mempengaruhi proses loading menjadi lambat sehingga dapat mempengaruhi pula traffic pengunjung blog
Akhir kata saya harapkan artikel cara kompres foto / gambar dengan mudah ini dapat bermanfaat, salam blogger